Cara Unlock Bootloader Oppo Terbaru 2021

5,475

Jika Anda sedang mencari cara meng-Unlock Bootloader Oppo, Anda berada ditempat yang tepat. Karena pada pembahasan kali ini saya akan membagikan cara unlock bootloader Oppo semua tipe sudah dilakukan test dan berhasil.

Untuk yang belum tau apa itu Unlocking Bootloader atau membuka Bootloader, ini adalah langkah awal yang harus Anda lewati jika ingin melakukan rooting atau memasang custom ROM pada perangkat Android.

Tetapi tidak semua perangkat Android dapat dibuka bootloader-nya. Hal itu tergantung dari vendor atau produsen pembuat ponsel yang mengizinkan produk mereka dapat dilakukan pembukaan bootloader atau tidak.

Cara Unlock Bootloader Oppo

Persyaratan :

  1. Siapkan komputer atau PC.
  2. Siapkan kabel data USB, di utamakan kabel USB bawaan ponsel.
  3. Download USB Driver Oppo, dan install pada komputer atau PC. Lihat disini untuk men-download driver USB Oppo berserta panduan instalasi.
  4. Download Fastboot dan ekstrak filenya. Lihat panduan kami tentang Setup ADB dan Fastboot pada Windows.

Unlock Bootloader Oppo

  • Sebelum Anda dapat melakukan proses unlock bootloader, terlebih dahulu yang harus Anda lakukan adalah mengaktifkan USB Debugging dan OEM Unlocking yang berada pada menu Developer Option pada bagian pengaturan ponsel. Note : Jika OEM Unlocking tidak ada cukup mengaktifkan USB debugging saja.
  • Buka folder Fastboot yang sudah di ekstrak tadi, kemudian tahan tombol Shift + klik kanan pada ruang kosong dan pilih Open command window here / Open PowertShell window here.
  • Selanjutnya hubungkan ponsel dengan PC menggunakan kabel data USB.
  • Pada Command Promt ketikkan adb devices untuk mengecek apakah ponsel sudah berhasil terkoneksi dengan PC, jika sudah berhasil terkoneksi maka akan muncul seperti pada gambar berikut.adb reboot bootloader
  • Selanjutnya ketikkan perintah adb reboot bootloader maka ponsel akan restart dan otomatis akan masuk ke mode fastboot.adb reboot bootloader
  • Kemudian ketikkan fastboot oem unlockjika gagal atau failed coba ganti menggunakan command fastboot oem unlock-go, jika berhasil maka akan muncul tulisan finished.fastboot oem unlock-go
  • Terakhir ketikkan fastboot reboot dan tekan Enter untuk merestart ponsel ke system.

Selesai! selemat ponsel Oppo Anda sudah berhasil di Unlock Bootloader. Mungkin hanya itu tentang cara unlock bootloder pada ponsel Oppo, semoga bermanfaat. Jika memiliki pertanyaan silahkan tinggalkan komentar dibawah.

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.